Jaga Kualitas Air, BP Batam dan PT ABHi Lakukan Flushing Jaringan Pipa Air

    Jaga Kualitas Air, BP Batam dan PT ABHi Lakukan Flushing Jaringan Pipa Air

    Batam - Badan Pengusahaan (BP) Batam bersama PT Air Batam Hilir (ABHi) melakukan kegiatan flushing terhadap jaringan pipa air di 15 titik wilayah Kota Batam, pada Sabtu, (6/1/2024). 

    Hal itu dilakukan sebagai wujud komitmen BP Batam meningkatkan pelayanan dan kualitas air bersih kepada masyarakat Batam, sebagaimana arahan Kepala BP Batam, Muhammad Rudi. 

    "Jadi flushing hari ini adalah program rutin yang ditambah intensitasnya, mengingat adanya sejumlah keluhan pelanggan, " kata GM SPAM Hilir BP Batam, Djohan Effendy usai meninjau kegiatan. 

    Disebutkan, Flushing merupakan pekerjaan yang dilakukan untuk membersihkan kotoran berupa kerak dan endapan yang ada dalam saluran perpipaan dengan tekanan tertentu melalui katup pengurasan.

    Flushing juga salah satu cara guna menjaga kualitas dan kontinuitas air yang didistribusikan oleh SPAM Batam.

    "Flushing ini juga dilakukan usai perbaikan jaringan perpipaan yang bisa menyebabkan air keruh ke pelanggan, " ujarnya.

    "Kegiatan hari ini juga ada penambahan beberapa titik ujung pipa pembuangan atau wash out untuk memaksimalkan kualitas air, " ujarnya lagi.

    Ditambahkan, proses flushing, sudah dimulai pada Jumat (5/1) kemarin, dan akan dilaksanakan beberapa tahap kegiatan. 

    "Disaat yang sama, SPAM Batam juga melakukan chemical treatment agar kualitas air yang diterima semakin baik, " pungkasnya. 

    Adapun titik dilakukan flushing kali ini di wilayah Botania Garden, SMA 3, Taman Raya tahap 5, Batu Besar, Citra Lautan Teduh, dan kawasan Tiban seperti Taman Sari dan Tiban Global. 

    Kabiro Humas, Promosi dan Protokol
    Ariastuty Sirait

    Website: bpbatam.go.id
    Email: humas@bpbatam.go.id
    Twitter: @bp_batam
    Facebook: BIFZA
    Instagram: BPBatam
    Youtube: BPBatam.

    batam
    Zulfahmi

    Zulfahmi

    Artikel Sebelumnya

    Program "One Day One Target" Ditpam BP Batam...

    Artikel Berikutnya

    Muhammad Rudi : 45 Orang Anak Rempang Jadi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Implementasikan Loker Otomatis, Universitas Mercu Buana Laksanakan PKM di PKBM Wiyata Utama Kembangan Utara
    Sebut Penggelapan Dana Bantuan BUMN Rp. 2,9 Milyar Fitnah dan Plintiran, Jusuf Rizal Tertawakan Hendry Ch Bangun
    Pengerjaan Fly Over Sei Ladi, BP Batam Targetkan Rampung Desember 2024
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Serda Oki Duduki Peringkat Ketiga Taekwondo Piala Pangkostrad

    Ikuti Kami