BATAM - Pemko Batam Tenis Club (PBTC) turun mengikuti pertandingan kejuaraan tenis Kapolda Kepri Cup dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022. Ketua PBTC, Ardiwinata, turun meninjau para pemain yang akan bertanding.
"Memberikan semangat kepada tim, " katanya, Jumat (24/6/2022).
Ikut serta PBTC dalam pertandingan ini, bertujuan untuk mengaktifkan lagi baik atlet junior maupun senior. "Mengaktifkan lagi atlet junior, " katanya.
Selain olahraga tenis, olahraga lainnya seperti sepeda, badminton akan terus diaktifkan. Bahkan Ardi, akan menghadirkan wisatawan mancanegara dalam kegiatan kepariwisataan.
"Bisa jadi nanti wisman ikut pertandingan, ikut acara sepeda, " terangnya.
Ia menyebut, anggota tim yang turun yang dimanageri oleh Eko dan Ade yakni Umar, Ade, Om Cocok, Eko, Taba, Rahmad, Brus
Baca juga:
BP Batam Raih Opini WTP Keenam Kalinya
|
Safwan, Wartok, Yon, dan Ardi.
Pertandingan dibuka oleh Irwasda Polda Kepri, Kombes Pol M. Rudy Syarifudin bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin.
"Saya mengucapkan selamat bertanding kepada PBTC, semangat kepada para pemain, " ucap Jefridin.
Kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi antar instansi. Ia berharap, para tim menjaga sportifitas.
Baca juga:
Yasonna Terpilih Jadi Presiden AALCO Ke-61
|
"Muda-mudahan kegiatan berjalan lancar, semangat berolahraga, " pintanya.
Ketua Panitia Kapolda Kepri Cup, Kompol Ricky Firmansyah, mengatakan kegiatan ini berlangsung dari tanggal 24-26 Juni 2022. Kegiatan ini diikuti 11 tim dari seluruh instansi di Kepri.
"Kegiatan berlangsung di dua lapangan tenis di Sekupang dan KDA, Batam Kota, " katanya.
Pertandingan ini pertama kali dilaksanakan oleh Polda Kepri, kedepannya akan dijadikan sebagai agenda tahunan. "Kejuaraan tenis ini kita kemas piala bergilir, " ucapnya.
Ia menyampaikan, dipilihnya olahraga yang banyak diminati. Selain itu, untuk mencari pemain baru dari Kepri khususnya Kota Batam.
"Sambil silaturahmi kita mencari penerus, dan para senior ini bisa dijadikan pelatih, " pungkasnya.